_____________________________________
Assalamualaikum Wr. Wb.
Prolaktinoma adalah suatu kondisi di mana terdapat tumor bersifat nonkanker (adenoma) pada kelenjar hipofisis di otak yang memproduksi hormon prolaktin secara berlebihan. Penyakit ini termasuk tumor endokrin yang dapat tumbuh di kelenjar pituitari Anda. Meskipun prolaktinoma tidak menyebabkan kematian, namun penyakit ini dapat mengganggu penglihatan Anda, menyebabkan infertilitas, serta efek lainnya.
Apa saja tanda-tanda dan gejala prolaktinoma?
Gejala yang terjadi pada wanita berbeda dengan pria.
Pada wanita:
1. Cairan susu mengalir keluar dari payudara meskipun tidak hamil atau menyusui (galaktorea)
2. Payudara terasa nyeri
3. Penurunan gairah seksual
4. Penurunan penglihatan pinggir mata
5.Sakit kepala
6. Infertilitas
7. Siklus haid berhenti bukan karena menopause, atau menstruasi yang tidak teratur
8. Perubahan pada kemampuan melihat
Pada pria:
1. Penurunan gairah seksual
2. Penurunan penglihatan tepi mata
3. Pembesaran jaringan payudara (gynecomastia)
4. Sakit kepala
5. Impotensi
6. Infertilitas
7. Perubahan pada kemampuan melihat