MEROKOK SAAT HAMIL? INI DAMPAKNYA

_____________________________________
Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat Pagi Sahabat Rose V ❤

Bahaya merokok saat hamil yaitu janin memiliki risiko terkena paparan ribuan bahan kimia beracun, sehingga memicu berbagai komplikasi. Mulai dari kelahiran prematur, bayi berat lahir rendah hingga gangguan kesehatan lain.

Perlu Anda ketahui, karbon monoksida dalam asap rokok dapat menghambat aliran oksigen dan asupan nutrisi kepada bayi di dalam kandungan. Keterbatasan oksigen dan paparan nikotin juga bisa memperlambat napas bayi. Selain itu, dapat membuat jantung bayi berdenyut lebih cepat. Hal-hal tersebut dapat membuat bayi mengalami stres di dalam kadungan.

Gangguan Kesehatan yang Mungkin Terjadi pada Ibu dan Bayi

Apabila Anda sedang hamil dan memiliki kebiasaan merokok, bayi yang ada di dalam kandungan memiliki kemungkinan untuk mengalami risiko:

1.Lahir prematur.

2. Bayi lahir dengan berat badan di bawah normal, yang membuat lebih rentan terkena infeksi.

3. Meningkatkan risiko sindrom kematian bayi mendadak.

4. Kolik atau mengalami nyeri hingga dapat menangis lebih dari tiga jam sehari.

5. Mengidap asma dan rentan menderita infeksi maupun peradangan saluran pernapasan.

6. Cacat bawaan pada tengkorak, jantung, otot, anggota gerak dan bagian tubuh lainnya.

7. Gangguan tingkah laku, emosional, dan kemampuan belajar.

Merokok saat hamil tidak hanya membawa dampak buruk bagi si kecil, tapi juga bagi ibu hamil. Anda memiliki risiko mengalami hal-hal berikut:

Pecah ketuban sebelum waktunya.

Keguguran kandungan.

Selain menjadi perokok aktif, risiko juga ada pada ibu hamil dan bayi yang terkena paparan asap rokok sebagai perokok pasif. Terutama ketika jika anggota keluarga yang merokok dan tinggal dalam satu rumah.

Related posts

Leave your comment Required fields are marked *